GridOto.com - Mewabahnya motor custom ber-genre cafe racer ternyata enggak terkecuali untuk beberapa pabrikan.
Kini motor sekelas Harley-Davidson pun juga dipaksa menjadi sebuah cafe racer ala motor-motor bermesin in-line atau pun ber-cc lebih kecil.
Salah satunya ditunjukkan pada Harley-Davidson Sportster 1200 hasil garapan Onorio Moto yang merupakan dealer Harley-Davidson di kota Correggio RE, Italia.
Mereka hadirkan sebuah cafe racer yang sangat gagah dan tentunya memakai mesin besar V-Twin khas Harley-Davidson.
(Baca juga: Penggemar Star Wars? Ada Harley-Davidson Street Masuk ke Dark Side Nih!)
Kini bodinya sudah dirombak total, kecuali untuk tangki yang masih memakai bawaan dari Sportster 1200.
Pada bagian depan lampu utama juga sudah dibuat lebih pesek dan ditemani setang jepit serta sebuah visor mini sebegai identitas cafe racer.
Sedangkan bagian belakang penuh diisi dengan jok tanpa diberi bodi khusus yang difungsikan sebagai buritan.
Lalu pada kaki-kaki mengalami rombakan pada shock belakang untuk mendapatkan stance motor yang lebih datar.
Sedangkan komponen seperti garpu depan serta kedua pelek masih memakai bawaan dari Harley-Davidson yang memang sudah berukuran kekar.
(Baca juga: Gara-gara Lagu Thunderstruck - AC/DC, Harley-Davidson XR1200 Jadi Begini)
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Rust and Glory |
KOMENTAR