GridOto.com - Underpass Matraman, Jakarta Timur yang dirancang secara modern dengan banyaknya teknologi, dirasa kurang tepat oleh Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta, Andri Yansyah.
Pasalnya teknologi itu tak dibarengi oleh tersedianya rambu-rambu konvensional yang memadai.
Dirinya menginginkan adanya penambahan rambu, agar masyarakat tak kebingungan.
(BACA JUGA: Perhatikan Hal Ini agar Klaim Garansi Ban Goodyear Tidak Hangus)
"Begitu masuk di dalam (underpass) lihat enggak di dalam signed-nya yang pakai running text?", ujarnya.
"Kalau menurut saya itu kurang tepat karena (tulisannya) sangat kecil, udah gitu tulisannya beda sama yang manual," imbuhnya.
"Saya mengusulkan (rambunya) manual saja, apalagi penerangan di bawah (underpass) sudah sangat bagus," kata Andri.
(BACA JUGA: Bakal Betah Nih Duduk Lama di Kabin Suzuki Ertiga ini, Mewah Abis Sob!)
Lebih lanjut Andri menginginkan Jaya Kontruksi selaku kontraktor Underpass Matraman untuk menambah rambu-rambu konvensional.
Dirinya menambahkan bahwa setidaknya ada tiga rambu konvensional lagi yang ditambah di kawasan Underpass Matraman.
"Jadi 50 (meter) sebelum masuk ke underpass, mendekati underpass, dan di bawahnya kalau misalnya ada cabang," katanya.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Kadishub DKI Ingin Rambu di "Underpass" Matraman Ditambah"
Editor | : | Ditta Aditya Pratama |
Sumber | : | Kompas.com |
KOMENTAR