Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tesla Model X Kecelakaan Fatal Sampai Terbelah dan Terbakar, Salah Autopilot atau Pengemudi?

Anton Hari Wirawan - Kamis, 5 April 2018 | 07:55 WIB
Kecelakaan Tesla Model X di California
ABC News
Kecelakaan Tesla Model X di California

GridOto.com - 23 Maret lalu, Tesla Model X terlibat kecelakaan parah hingga menyebabkan mobil terbelah dan terbakar di California, Amerika Serikat.

Akibatnya, pengemudi bernama Walter Huang pun meninggal dunia.

Insiden itu diduga karena sistem Autopilot atau kendali otomatis Tesla yang gagal berfungsi.

Apakah murni kesalahan sistem, atau ada unsur human error?

(BACA JUGA: Yamaha RX-King Made in Japan Dijual Rp 300 Juta, Beneran Tuh Buatan Jepang?)

Menjawab hal itu, Tesla secara resmi mengumumkan bahwa sistem Autopilot mobil memang benar sedang diaktifkan saat terjadi kecelakaan.

Tapi, berdasarkan data ECU, pengemudi terdeteksi tidak memegang setir sama sekali saat terjadi kecelakaan.

Pengemudi tidak memegang setir selama 6 detik tepat sebelum terjadi kecelakaan.

Padahal sistem komputer, sudah mengingatkan pengemudi untuk kembali pegang setir jika terdeteksi tidak memegangnya selama 5 detik.

(BACA JUGA: Membobol Toyota Kijang Innova Lewat Kaca Kecil Berbentuk Segitiga)

Editor : Anton Hari Wirawan
Sumber : ABC News

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Enam Cara Yang Benar Beli Mobil Bekas, Simak Biar Nggak Ketipu

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa