Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jaguar F-Pace 2.0 Prestige, Performanya Oke Punya

Nabiel Giebran El Rizani - Jumat, 6 April 2018 | 13:30 WIB
Jaguar F-Pace 2.0 Prestige
RR Inne Aveline
Jaguar F-Pace 2.0 Prestige

GridOto.com - SUV pertama dan andalan Jaguar, F-Pace 2.0 Prestige memiliki performa yang oke.

Jaguar F-Pace 2.0 Prestige menggunakan mesin 1.997 4 silinder dengan turbocharger dengan tenaga maksimal 250 dk dan torsi 365 Nm.

Output mesin itu disalurkan melalui transmisi otomatis 8 percepatan ke semua roda (AWD).

Mesin Jaguar F-Pace 2.0 Prestige yang berkapsitas 1.997 cc
RR Inne Aveline
Mesin Jaguar F-Pace 2.0 Prestige yang berkapsitas 1.997 cc
Kami telah mengetes akselerasi 0-100 km/jam Jaguar F-Pace 2.0 Prestige dapat menorehkan waktu 6,8 detik.

Torehan waktu ini memang lebih lambat jika dibanding Audi Q5 yang mampu berakselerasi lebih baik yaitu 6,3 detik.

Jaguar F-Pace 2.0 Prestige mampu berakselerasi 0-100 km/jam dengan waktu 6,8 detik
RR Inne Aveline
Jaguar F-Pace 2.0 Prestige mampu berakselerasi 0-100 km/jam dengan waktu 6,8 detik
Tapi tetap saja untuk sebuah SUV ini merupakan catatan yang baik dan impresif.

(BACA JUGA:Hasil Tes Lengkap Jaguar F-Pace 2.0, SUV Andalan Britania Raya)

Lalu bagaimana dengan konsumsi BBM Jaguar F-Pace 2.0 Prestige?

Hasil tes kami, konsumsi BBM untuk rute Dalam Kota hasilnya 11,1 km/l.

Jaguar F-Pace 2.0 Prestige memiliki effisiensi BBM yang baik
RR Inne Aveline
Jaguar F-Pace 2.0 Prestige memiliki effisiensi BBM yang baik
Menariknya, untuk rute Tol hasilnya bisa dikatakan irit dengan 17,6 km/l.

Bisa jadi hasil tersebut dikarenakan putaran mesin Jaguar F-Pace 2.0 Prestige saat kecepatan rata-rata 100 km/jam hanya 1.600 rpm.

Untuk deselerasi pun terbilang baik, karena berhasil mencatatkan pengereman dari 100-0 km/jam dengan jarak 38,2 meter.

Silakan lihat video Test Drive Toyota Rush TRD Sportivo CVT terbaru, klik di bawah ini:

Editor : Trybowo Laksono

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa