Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kampanye Safety Driving Ala Suzuki Indomobil, Seperti Apa Sih?

Fikri Wahyudi RM - Rabu, 28 Maret 2018 | 12:15 WIB
Suzuki Safety Driving Course 2018 diadakan di Srikuit Sentul
Fikrirm
Suzuki Safety Driving Course 2018 diadakan di Srikuit Sentul

GridOto.com - Agen pemegang merek (APM) mobil Suzuki di Indonesia yaitu PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) mengadakan Safety Driving sambil mengenal Produk mobil Suzuki (28/3/2018).

Acara yang diadakan di Sirkuit Sentul ini, bertujuan untuk meningkatkan teknik dan pengetahuan berkendara yang baik.

Materi Safety Driving dipaparkan oleh Director Training Safety Defensive Consultant Indonesia (SDCI), Soni Susmana
Fikrirm
Materi Safety Driving dipaparkan oleh Director Training Safety Defensive Consultant Indonesia (SDCI), Soni Susmana

Acara ini dihadiri oleh 30 Jurnalis baik media cetak maupun online.

Tak hanya itu, kegiatan ini juga merupakan bentuk komitmen Suzuki untuk mengampanyekan mengenai Safety Driving.

Dalam acara Safety Driving, para peserta diberikan pengetahuan dan informasi teknik berkendara yang baik dan benar, sikap berkendara, dan juga pengecekan kendaraan sebelum berkendara.

Tak hanya Safety Driving, juga ada perlombaan Slalom yang terdiri dari beberapa mobil seperti Suzuki Ignis, Suzuki Baleno, dan Suzuki SX4 S-Cross
Fikrirm
Tak hanya Safety Driving, juga ada perlombaan Slalom yang terdiri dari beberapa mobil seperti Suzuki Ignis, Suzuki Baleno, dan Suzuki SX4 S-Cross

Selain itu, para peserta juga diberikan teknik mengenai cara mengontrol kendaraan, teknik U-turn, teknik berkedara zig-zag, dan teknik pengereman.

PT SIS juga menyediakan sesi mengenai teknologi Auto Gear Shifting (AGS), yang di mana sistem khas mobil Suzuki memberikan pilihan transmisi otomatis namun memiliki kapabilitas perpindahan gigi secara manual.

Ingin tau seperti apa ulasan Toyota Alphard dan Vellfire Facelift? Klik video dibawah

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Versi Istimewanya Avanza, Harga Toyota Veloz Jadi Segini di Awal 2025

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa