GridOto.com - Vespa klasik masih sangat diminati sampai saat ini, salah satunya alasannya karena masih memakai mesin 2-tak, yang cukup powerfull.
Namun tentunya Vespa jenis ini memerlukan perawatan yang lebih, karena Vespa lawas sudah berumur sampai puluhan tahun.
Salah satu perawatan yang wajib adalah servis besar.
Servis besar bertujuan untuk mengembalikan performa mesin seperti sediakala.
Untuk Vespa 2-tak, servis besar disarankan dilakukan setiap maksimal 8 bulan sekali.
"Sama seperti Vespa modern, sebaiknya Vespa lawas melakukan servis besar setiap 6-8 bulan sekali," kata Dhyka Wijaya dari Scooter Jam kepada GridOto.com beberapa waktu lalu.
(BACA JUGA: Enggak Disangka! Inilah Rencana Valentino Rossi Jika Musim Ini Raih Gelar ke-10)
Lalu berapa biaya yang harus dikeluarkan untuk servis besar Vespa lawas?
"Servis besar Vespa 2-tak itu biayanya sekitar Rp 400 ribu," beber Dhyka.
Lalu apa saja yang diperiksa dan di-maintenance?
"Pengerjaannya itu turun mesin, lalu pastinya kita bersihkan semua bagian-bagian dalam mesin, dan setel klep, kira-kira seperti itu," pungkas Dhyka.
Nah, kalau mau servis besar Vespa 2-tak, bisa menyambangi Scooter Jam di daerah Joglo, Jakarta Barat.
Atau dapat menghubungi dahulu di nomor 0896-3793-2234.
Editor | : | Luthfi Anshori |
KOMENTAR