GridOto.com - Robby Kurniawan masih setia dengan Toyota Kijang Innova lansiran tahun 2008 miliknya.
Apa Innova 2008? "Ya, ini memang Innova tahun 2008, tapi sudah saya facelift jadi Innova 2015...hehehe," kekeh Robby.
Jadi mulai dari headlamp, grill, bumper berikut garbis dan foglamp sampai ke stoplamp semua sudah diganti dengan Innova 2015. "Biar kelihatan muda," ujarnya beralasan.
(Baca juga: Toyota Kijang Innova Makin Elegan Pakai Body Kit Baru)
Bahkan sampai ke body kit Innova tipe V berikut garnis pintu belakang ikut dipasang agar makin mirip dengan Innova 2015. Ciamik bro!
"Side skirt dan rear body kit berikut spoiler itu juga pakai Innova V Luxury," tukas pria berkaca mata ini.
Untuk pelek, pria 34 tahun ini memilih pelek orisinil Jepang.
Pilihannya jatuh ke Enkei RPF1 ukuran 18x9+10 inci dibalut ban Toyo T1R ukuran 235/45R18 depan dan 255/45R18 belakang. Kemudian lug nut WedsSPort juga dipasang.
Untuk suspensi Robby memilih pakai per Eibach dan sokbreker Bilstein silver agar bisa lebh ceper namun bantingannya tetap nyaman.
Penasaran dengan modifikasi mesin dan interiornya? Cek artikel berikutnya ya bor.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
KOMENTAR