Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Taksi Online Bolehkah Ambil Penumpang Di Lingkungan Bandara?

Dida Argadea - Sabtu, 10 Maret 2018 | 15:35 WIB
Ilustrasi taksi online
Tribunnews.com
Ilustrasi taksi online

GridOto.com - Masalah soal keberadaan taksi online memang masih terus bergulir.

Salah satu yang terasa adalah dilarangnya taksi online beroperasi di sekitar bandara.

Di beberapa daerah, misalnya seperti Solo dan Yogyakarta, baik taksi maupun ojek berbasis online memang tidak diperkenankan oleh pihak tertentu, untuk mengambil penumpang di kawasan bandara.

Bahkan beberapa waktu lalu spanduk berisi larangan bagi angkutan berbasis online dipasang di kawasan sekitar Bandara Adi Sumarmo, Solo, Jawa Tengah.

(BACA JUGA: Waspada! Aksi Teror Di Bandara Solo, Lagi-lagi Masalah Taksi Online)

Spanduk larangan untuk angkutan berbasis online di kawasan bandara Adi Sumarmo, Solo
Tribunnews
Spanduk larangan untuk angkutan berbasis online di kawasan bandara Adi Sumarmo, Solo

Menanggapi hal tersebut, Bambang Ary Wibowo, Pemerhati Perlindungan Konsumen dan Mantan Anggota BPSK Kota Surakarta, menilai bahwa tindakan tersebut tak sepantasnya dilakukan.

"Taksi daring (online) itu sudah diakui," ujar Bambang, dalam diskusi umum soal trnasportasi yang digelar di Solo, Jawa Tengah, Sabtu (10/3/2018).

"Kalau taksi daring sudah diakui harusnya ya itu juga diakui di dalam otoritas bandara," imbuhnya.

Bambang juga menyebut bahwa pelarangan taksi daring di area bandara juga mengambil hak asasi konsumen.

Pasalnya berdasarkan UU perlindungan konsumen, konsumen dibebaskan dalam memilih barang atau jasa sesuai, tanpa mendapat gangguan baik fisik maupun psikis.

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Segini Biaya Ganti Pompa Bensin Daihatsu Ayla Rusak di Bengkel Resmi

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa