Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ini Calon Motor Polisi Yang Baru? Keren Gak Bro!

Dimas Pradopo - Senin, 5 Maret 2018 | 19:45 WIB
Motor baru Polisi di Indonesia, basisnya Harley-Davidson Road Glide 2018
Istimewa
Motor baru Polisi di Indonesia, basisnya Harley-Davidson Road Glide 2018

GridOto.com - Setelah BMW R1200GS dipakai sebagai kendaraan operasional Kepolisian Negara Republik Indonesia, kini muncul lagi motor baru yang kabarnya juga akan jadi kendaraan andalan.

Yup, dari foto yang diperoleh tim redaksi, terlihat barisan Harley-Davidson tipe Touring.

Jika dilihat dari fairing, bentuk lampu utama dan peleknya bisa dipastikan ini adalah varian Road Glide model year 2018.

Di antara model touring Harley-Davidson, Road Glide punya ciri khas fairing ala moncong hiu, lampunya juga gagah, apalagi pada versi 2018 sudah pakai LED keluaran Daymaker

Tentunya, sudah mendapatkan beberapa perangkat tambahan yang disesuaikan dengan tugas Kepolisian seperti top box hingga rotator dan sirine.

Motor baru Polisi di Indonesia, basisnya Harley-Davidson Road Glide 2018
Istimewa
Motor baru Polisi di Indonesia, basisnya Harley-Davidson Road Glide 2018

Sedang mesinnya mengusung dapur pacu Milwaukee-Eight 107, kapasitas ruang bakarnya 1.745 cc.

Torsinya gede banget, mencapai 150 Nm cuma di 3.250 rpm, wah pasti sangat responsif nih.

Menurut narasumber GridOto, motor-motor ini ditemui di salah satu dealer Harley-Davidson di Jakarta.

Dalam kondisi standar, Harley-Davidson Road Glide ini harganya lebih dari Rp 700 jutaan, dengan beragam kelengkapan tambahan pasti terdongkrak jadi lebih mahal.

Gimana, keren kan motor baru Pak Polisi kita?

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Kompetisi Berakhir, Ini yang Terjadi pada Motor Bekas MotoGP 2024

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa