GridOto.com - Pembalap MotoGP tim Monster Yamaha Tech3, Johann Zarco, pernah mengakui dia meniru mantan pembalap Yamaha, Jorge Lorenzo.
Meskipun sekarang yang bertahan di tim pabrikan masih ada Valentino Rossi dan Maverick Vinales.
Johann Zarco lebih memilih menjadikan Jorge Lorenzo sebagai panutan untuk mengendarai Yamaha.
Di tes pramusim MotoGP 2018 di Thailand, Johann Zarco juga menggunakan gaya balap dari Jorge Lorenzo.
(BACA JUGA: Johann Zarco Umbar Teknik Kuasai Motor MotoGP Yamaha)
Haslinya, Johann Zarco berada di posisi ke-2 tercepat di hasil akhir tes pramusim tersebut.
Sementara pembalap Yamaha lain berada cukup jauh di belakangnya.
Maverick Vinales di posisi 8 dan Valentino Rossi, 12.
Johann Zarco punya alasan sendiri kenapa dia meniru Jorge Lorenzo.
Dilansir GridOto.com dari Speedweek.com, pembalap Perancis ini pun membongkar alasannya.
Editor | : | Akbar |
Sumber | : | Speedweek.com |
KOMENTAR