Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Fernando Alonso Balapan dengan Toyota, Tim F1 McLaren: Enggak Boleh Seenaknya

Fendi - Minggu, 11 Februari 2018 | 15:52 WIB
Fernando Alonso diizinkan oleh tim McLaren ikut balap mobil ketahanan bersama Toyota
Twitter / @McLarenF1
Fernando Alonso diizinkan oleh tim McLaren ikut balap mobil ketahanan bersama Toyota


GridOto.comFernando Alonso diizinkan oleh McLaren untuk ikut balap ketahanan dengan Toyota, tetapi bos tim McLaren memberi batasan.

Juara dunia F1 2005 dan 2006 Fernando Alonso dijadwalkan ikut balap mobil ketahanan Le Mans 24 Jam, Juni nanti.

Kesepakatan antara perusahaan Formula 1, McLaren, dan Toyota akan memungkinkan Alonso memperebutkan juara di event bergengsi itu.

Fernando Alonso juga akan ambil bagian dalam program di kejuaraan dunia balap mobil ketahanan (WEC) 2018 bersama Toyota Gazoo Racing.

(BACA JUGA: Jorge Lorenzo Kecil-kecil Sudah Ganas! Video Ini Buktinya)

Tim McLaren telah membiarkan Fernando Alonso balapan di luar kontrak awalnya.

Direktur eksekutif tim Zak Brown mengatakan, pembalapnya itu harus tetap berkomitmen besar pada Formula 1 untuk menjaga keharmonisan tetap utuh.

CEO McLaren Zak Brown menekankan bahwa fokus Fernando Alonso adalah di balap F1
Twitter / @McLarenF1
CEO McLaren Zak Brown menekankan bahwa fokus Fernando Alonso adalah di balap F1

"Fernando dibatasi secara efektif untuk hanya mengendarai mobil balap (Toyota)," kata Zak Brown dikutip GridOto.com dari thedrive.com.

"Jadi, sejauh penampilan komersial, komitmen sponsor, hal-hal semacam itu, sangat diminimalkan,” lanjutnya.

“Hubungannya dengan Toyota, dia dipinjamkan dari kami,” jelasnya.

“Kami sampai pada sebuah kesepakatan dengan Toyota dan itu untuk memungkinkan dia balapan mobil, tapi tidak melakukan perjalanan ke dunia yang memiliki komitmen komersial," tuturnya.

Itu artinya tim tidak membolehkan Alonso seenaknya menggunakan atribut sponsor milik kompetitor, yaitu Toyota.

Seperti diketahui, mulai McLaren musim 2018 ini menggunakan mesin Renault di balap F1.

Editor : Fendi
Sumber : Thedrive.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Tips Beli Honda Jazz Gen 1 dan 2 Bekas, Kaki-kaki Rawan Diserang Penyakit Ini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa