Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tiga Video Menarik Minggu Ini: Countryman JCW, Tesla dan SX4 Facelift

Trybowo Laksono - Minggu, 11 Februari 2018 | 13:30 WIB
Tesla Model S 90D
Rianto Prasetyo
Tesla Model S 90D

GridOto.com – Minggu ini kami mengulas mobil-mobil spesial.

Mobil pertama yang diulas adalah MINI Countryman JCW alias John Cooper Works.

Countryman JCW berasal dari serial Countryman yang merupakan model terbesar MINI saat ini.

Ditambah label JCW, maka performa yang disandang merupakan yang paling sangar di antara semua Countryman yang ada saat ini.

Flagship dari MINI Countryman ini menjadi jawaban untuk konsumen MINI yang berharap pada kelincahan khas MINI, tenaga gahar, dan kepraktisan ala SUV lengkap dengan sistem penggerak semua roda-nya.

Kemudian ada Tesla milik Dahlan Iskan.

Tesla saja sudah spesial di Indonesia karena unitnya yang langka, apalagi ini merupakan milik Dahlan Iskan, tokoh nasional yang pernah menjabat sebagai Direktur Utama PT PLN dan Menteri BUMN.

Tipenya adalah Model S 90D dan dari performa yang disandang, ia merupakan salah satu mobil listrik tercepat di dunia.

Klaimnya, 0-100 km/jam diselesaikan dalam 4,4 detik saja.

Untuk melihat ulasannya silakan klik di sini:
Terakhir tak kalah menarik adalah Suzuki SX4 S-Cross facelift.

Setelah mendapat revisi minor di akhir 2017 lalu, Suzuki SX4 S-Cross kini menjelma menjadi mobil yang jauh lebih menarik.

Secara keseluruhan pun perawakannya jadi lebih kuat rasa SUV ketimbang sebelumnya yang terasa bagai hatchback berkaki tinggi.

Kami sudah tes lengkap, dan ternyata facelift itu memberikan poin plus-minus.

Apa saja poin-poin tersebut? Klik di sini untuk menemukan jawabannya:

Editor : Trybowo Laksono

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Begini Cara Mudah Bikin Motor Tahan Karat di Musim Hujan, Gampang Banget

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa