Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sandiaga Uno Ingatkan Pemilik Mobil Mewah Untuk Taat Bayak Pajak

M. Adam Samudra - Sabtu, 3 Februari 2018 | 11:46 WIB
Sandiaga Uno dan Hotman Paris Hutapea saat lari pagi bareng
Adam
Sandiaga Uno dan Hotman Paris Hutapea saat lari pagi bareng

GridOto.com- Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno ingin meningkatkan kepatuhan wajib pajak bagi para pemilik mobil mewah yang menunggak pajak.

Hal ini diungkapkan Sandiaga saat lari pagi bersama pengacara kondang, Hotman Paris di Kelapa Gading, Jakarta Utara.

"Betul, saya kan temen sama Frank (anak Hotman). Jadi saya ingetkan Frank, kasih contoh yang baik dan dia alhamdulillah patuh," kata Sandiaga Uno di Kopi Jhony Kelapa Gading, Jakarta Utara, Sabtu (3/2/2018).

"Frank anak muda saja patuh, ayo ajak yang lain supaya bayar pajak tepat waktunya. Targetnya meningkat secara signifikan dan kesadaran warga yang sudah sanggup beli mobil mewah membantu pembangunan di Jakarta," katanya menambahkan.

(BACA JUGA: Penataan PKL Di Tanah Abang Melanggar Hukum, Apa Kata Sandiaga Uno?)

Sementara, Hotman Paris yang berada disamping Sandiaga mengaku selalu taat membayar pajak kepada mobil-mobil mewah miliknya.

"Cek nomornya di ujung itu Lamborghini kuning sama Audi R8 merah, cek nomor polisinya kalau belum dibayar pajaknya, gua kasih lu jam Rolex gua. Jangan bermewah-mewah dengan kemunafikan. Benar gak pak?," tanya Hotman.

Editor : Niko Fiandri

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Pas Buat Liburan Keluarga Muda, Segini Harga Daihatsu Sirion 2018

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa