Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tragis! Anak Kelas 1 SMA Berani Habisi Nyawa Sopir Taksi Onilne

Dida Argadea - Rabu, 24 Januari 2018 | 09:10 WIB
Ilustrasi taksi online
tribunnews.com
Ilustrasi taksi online

GridOto.com - Jajaran Polrestabes Semarang, Jawa Tengah berhasil mengamankan dua tersangka pembunuhan terhadap sopir taksi online.

Ironisnya kedua pelaku tercatat merupakan siswa sebuah SMA di kota Semarang, yang masih duduk di kelas sepuluh, atau kelas satu SMA, IB (15) dan TA (15).

Aksi pembunuhan terhadap korban yang merupakan sopir taksi Online bernama Deny Setiawan (25), dilakukan pada Sabtu (20/1/2018) malam.

(BACA JUGA: Ngeri! Gara-Gara Tak Senang Ditegur Ngebut di Jalan Sempit, Pengendara Bunuh Penegurnya )

Awalnya kedua korban memesan jasa korban melalui aplikasi online.

Setelah sampai ditujuan yani di daerah Sambiroto, Semarang, rupanya ongkos yang dibayarkan pelaku kurang.

Pelaku pun kembali mengajak sopir untuk menuju ke arah rumah saudara pelaku, dengan alasan untuk mengambil kekurangan uang.

Saat berada diperjalanan itulah pelaku yang duduk di kursi belakang mobil, kemudian menghabisi nyawa korban menggunakan sebuah belati, dan menguras isi mobil korban.

(BACA JUGA: Oknum Taksi Online yang Merampok Pelanggan di Tol Ditangkap, Ini Modusnya!)

Mayat korban pun kemudian dibuang di daerah Sambiroto, Tembalang, Semarang.

"Motif perbuatan murni merampas kekayaan korban, mayat dibuang," ujar Kapolrestabes Semarang, Komisaris Besar Polisi Abiyoso Seno Aji, seperti dikutip dari Kompas.com.

Dalam kasus ini sejumlah barang bukti yang diamankan pihak Kepolisian antara lain mobil korban, sepatu, pakaian, hingga pisau belati yang digunakan untuk membunuh korban.

Berita ini sudah tayang di Kompas.com dengan judul Polisi Ringkus 2 Siswa Pembunuh Sopir Taksi "Online" di Semarang

Editor : Hendra
Sumber : Kompas.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa