Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Klasik Bisa Menjadi Investasi yang Menjanjikan? Ini Alasannya

Muhammad Ermiel Zulfikar - Senin, 22 Januari 2018 | 20:10 WIB
Karena populasinya yang langka VW Beetle lansiran 1947 naik kelas dari mobil tua menjadi mobil klasik
classicdigest.com
Karena populasinya yang langka VW Beetle lansiran 1947 naik kelas dari mobil tua menjadi mobil klasik

GridOto.com - Meski sudah lewat dari masa jayanya, mobil klasik tetap memiliki banyak penggemar.

Jika diamati, dari waktu ke waktu harga mobil-mobil klasik di pasaran mobil bekas terus naik.

Bahkan dengan mesin dan spesifikasi yang sama, harga mobil lawas bahkan bisa lebih mahal dibanding mobil baru.

(BACA JUGA: Baca Biar Pinter, Ini Loh Bedanya Mobil Klasik dan Mobil Tua)

Kondisi ini menyebabkan kini mulai banyak orang yang menjadikan mobil lawas sebagai objek untuk berinvestasi.

Em Samudera, Sekretaris Jenderal Perhimpunan Penggemar Mobil Kuno Indonesia (PPMKI) mengatakan harga mobil lawas yang digemari bahkan tidak akan pernah bisa turun.

"Jadi sekarang kalau mau berinvestasi bukan cuma rumah sama emas, mobil lawas juga bisa," ujar Samudera mengutip dari kompas.com, Sabtu (20/1/2018).

Samudera mencontohkan VW Kombi generasi awal yang harganya kini tembus di atas Rp 1 miliar.

Padahal beberapa tahun lalu harga mobil van buatan Jerman ini masih berada pada kisaran harga ratusan juta.

"Kalau mobil baru kan begitu dibeli dan keluar diler, harganya langsung turun, Kalau mobil lawas tidak pernah turun. Bahkan dari hari ke hari semakin naik," ujar Samudera.

Artikel ini sudah tayang di Kompas.com dengan judul Mobil Lawas Bisa Jadi Obyek Investasi

Editor : Fendi
Sumber : Kompas.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Kia EV5 Sudah Ada Versi Setir Kanan, Segera Dijual di Indonesia?

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa