GridOto.com- Usaha powder coating selama ini identik dengan biaya besar.
Modalnya perlu puluhan juta untuk perlengkapan dan material.
Anggapan ini tidaklah salah, sebab, harga powder atau bubuk untuk pelapisan per kilogram berkisar antara Rp 60-300 ribu.
"Terlebih saat membuka, material powdernya harus beli minimal 20 kg. Makanya sebagian orang beranggapan, hanya bengkel besar yang bisa bikin powder coating," ungkap Eli Hayati, Marketing Jago Warna, bengkel powder coating dan water printing.
(BACA JUGA : Kenapa Anak-anak Atau Remaja ABG Tidak Boleh Mengendarai Sepeda Motor?)
Bengkel yang terletak di Jl. Pondok Jaya VIII, No. 1B, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan ini kini membuka peluang bagi usaha kecil untuk terjun di bisnis ini,
"Kami menawarkan paket usaha dan paket hobby," kata Eli yang bisa dikontak di nomor 0819-0509-9933.
Untuk paket hemat ini, Jago Warna biaya modal sebesar Rp 3,999 juta.
"Untuk harga segitu, dapat 1 set mesin dan alat penyemprot dan gratis powder warna sebanyak 5 kg," jelas Eli.
Nah.. kalau mau usaha silakan kontak Jago Warna.
Editor | : | Hendra |
KOMENTAR