Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Honda Umumkan Manajer Tim Baru untuk Marquez dan Pedrosa

Radityo Kuswihatmo - Jumat, 12 Januari 2018 | 15:42 WIB
Alberto Puig, di belakangnya ada Dani Pedrosa
Redbull.com
Alberto Puig, di belakangnya ada Dani Pedrosa

GridOto.com - Livio Suppo keluar dari Honda satu hari setelah Marc Marquez mendapatkan gelar juara dunia MotoGP ke-4.

Padahal Livio Suppo masih memiliki masa bakti satu tahun di Honda.

Dengan keluarnya Suppo saat itu, kursi manajer tim Honda MotoGP kosong.

Sebelumnya, ada satu orang yang digadang-gadang menjadi pengganti Livio Suppo, yakni Alberto Puig.

Alberto Puig merupakan orang di balik kesuksesan Dani Pedrosa.

(BACA JUGA: Bos Tim Honda, Livio Soppo Cabut dari MotoGP, Ini Kisah Suksesnya)

Bersama Alberto Puig, Dani Pedrosa menjadi juara dunia di 125 cc dan 250 cc di kurun 2003-2005.

Namun sejak 2013, Alberto Puig 'bercerai' dengan Dani Pedrosa, dan kemudian menjadi Direktur Program Asia Talent Cup.

Honda kini sudah mengumumkan kepala tim untuk Repsol Honda menggantikan posisi Livio Suppo, yaitu Alberto Puig.

(BACA JUGA: Alberto Puig, Mantan Manager Dani Pedrosa Bakal Gantikan Livio Suppo?)

Dengan ditunjuknya Puig sebagai manajer tim, maka dia akan langsung dibawahi oleh Direktur HRC, General Manajer bagian balap, divisi Manajemen Tetsuhiro Kuwata.

"Aku sudah bersama Honda selama 25 tahun di karier profesionalku, pertama sebagai pembalap, lalu menjadi manajer tim di kelas yang lebih kecil," ujar Alberto Puig seperti dikutip dari Hondaracingcorporation.com.

"Untuk mendapatkan kesempatan berada di posisi ini di tim yang paling sukses di kejuaraan MotoGP adalah hal yang sangat membanggakan bagiku," tambahnya.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Akhirnya Terungkap, Ternyata Ini Arti Huruf J di Motor Yamaha Mio J

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa