Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Gabung di Tim F1 Ferrari, Daniil Kvyat Rekan Setim Sebastian Vettel?

Fendi - Jumat, 12 Januari 2018 | 13:10 WIB
Sebastian Vettel dan Daniil Kvyat di podium GP F1 China 2016
Twitter / @sebvettelnews
Sebastian Vettel dan Daniil Kvyat di podium GP F1 China 2016


GridOto.com – Tiga bulan setelah dipecat sebagai pembalap F1, Daniil Kvyat gabung ke Ferrari. Jadi rekan setim Sebastian Vettel?

Ferrari mengumumkan pembalap Rusia berusia 23 tahun itu sebagai development driver.

Karier Daniil Kvyat di balap F1 bermula dari bergabungnya dengan program junior Red Bull di tahun 2010.

Tampil perdana di balap F1 pada tahun 2014 dengan Toro Rosso.

Kemudian dipromosikan naik ke tim Red Bull di tahun berikutnya mendampingi Daniel Ricciardo.

(BACA JUGA: Reli Dakar Stage 6: Carlos Sainz Menang, Mimpinya Bisa Terwujud Nih)

Di musim 2016, baru empat balapan berlangsung, ia kembali diturunkan ke Toro Rosso yang merupakan tim Red Bull junior.

Posisinya digantikan Max Verstappen.

Menjelang akhir musim 2017, posisinya digantikan Pierre Gasly.

Lantas ia dikeluarkan dari program Red Bull dan dipecat dari tim Toro Rosso.

Penampilan terakhir Daniil Kvyat di balap F1 pada GP Amerika dan menyumbang point terakhir buat tim Toro Rosso
Twitter / @kvyatofficial
Penampilan terakhir Daniil Kvyat di balap F1 pada GP Amerika dan menyumbang point terakhir buat tim Toro Rosso

Editor : Fendi
Sumber : foxsports.com.au.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Dikira Empty, Ternyata Huruf E di Indikator Bensin Artinya Ini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa