GridOto.com - Angkot atau angkutan kota akan berevolusi dalam waktu dekat ini.
Angkot akan menggunakan AC dan tempat duduk tidak menghadap ke samping lagi melainkan ke depan.
Oleh karena itu, Organda DKI Jakarta sudah meminta ke beberapa produsen mobil untuk menyiapkan model yang akan digunakan untuk angkot.
Dua produsen mobil yakni Toyota dan Wuling sudah menyatakan siap untuk menyiapkan model yang akan digunakan angkot.
(BACA JUGA: 7 Poin Perubahan Angkot Zaman Now yang Bisa Dirasakan Kamu Bulan Depan)
Toyota dengan model Toyota Transmover sedangkan Wuling dengan model Wuling Confero S.
Menurut General Manager Executive PT Toyota Astra Motor (TAM) Fransiscus Soerjopranoto, tidak masalah bersaing dengan siapapun, tak terkecuali Wuling.
Pada intinya, semakin banyak pilihan justru menjadi lebih baik.
"Khususnya untuk pelanggan akan semakin baik, jika banyak pilihan seperti ini," ucap Soerjopranoto.
Editor | : | Niko Fiandri |
Sumber | : | KompasOtomotif |
KOMENTAR