GridOto.com - Ada anggapan kalau spesifikasi motor yang diluncurkan di Indonesia banyak mengalami pengurangan fitur alias spec-down.
Tapi sekarang sudah berubah sob, apalagi banyak motor produksi Indonesia yang di ekspor, misalnya Yamaha NMAX.
Beberapa fitur yang ada di NMAX Indonesia malah lebih lengkap dibanding versi untuk negara lain seperti Jepang.
Apa saja bedanya, yuk kita simak!
Perbedaaan pertama adalah di Jepang selain ada NMAX 155, tersedia versi bermesin 125 cc, dengan diameter x langkah 52 × 58.7 mm.
Berapa tenaganya? Tercatat NMAX 125 memiliki tenaga maksimum 11,8 dk di 7.500 rpm, dengan torsi 12 Nm di 7.250 rpm.
Tentunya lebih kecil dibanding NMAX 155 dengan tenaga 14,8 dk di 8.000 rpm dengan torsi 14,4 Nm di 6.000 rpm.
(BACA JUGA : Tujuh Teknologi Yamaha NMAX Ini Gak Ada di PCX 150 Terbaru, Apa Saja?)
Biar mesinnya lebih kecil, fitur-fitur andalan NMAX seperti radiator dan VVA (Variable Valve Actuation) tetap ada lho.
Editor | : | Dimas Pradopo |
Sumber | : | otomotifnet.gridoto.com,Yamaha Motor Japan |
KOMENTAR