Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Adira Insurance Bagi-bagi Asuransi Gratis, Ini Cara Mendapatkannya

Dio Dananjaya - Kamis, 21 Desember 2017 | 11:59 WIB
Adira bagi-bagi asuransi gratis pada 18 - 21 Desember 2017
Istimewa
Adira bagi-bagi asuransi gratis pada 18 - 21 Desember 2017

GridOto.comAdira Insurance melalui produk Autocillin menggelar program bagi-bagi asuransi kecelakaan diri gratis.

Hal ini bertujuan untuk memberikan edukasi serta pemahaman bagi masyarakat.

Khususnya mengenai pentingnya memiliki perlindungan melalui asuransi kecelakaan diri.

Program ini berlangsung selama empat hari dimulai pada tanggal 18 - 21 Desember 2017.

Di hari Senin - Selasa, tanggal 18 – 19 Desember 2017 lokasinya berada di SPBU Pertamina Kuningan.

Sementara pada hari Rabu - Kamis, tanggal 20 - 21 Desember acara bagi-bagi asuransi gratis berlokasi di SPBU Pertamina Gandaria City.

(BACA JUGA: Kata Adira Penjualan Mobil Bekas Masih Diminati, Menurut Kamu?)

Menurut Julian Noor, Chief Executive Officer Adira Insurance, salah satu cara untuk memberikan edukasi kepada masyarakat mengenai pentingnya pengelolaan keuangan adalah dengan memiliki polis asuransi.

"Oleh sebab itu, kami memberikan kuota sebanyak 2000 polis asuransi kecelakaan diri secara gratis kepada masyarakat," katanya pada siaran pers (19/12/2017).

Mekanisme dari program ini, pelanggan terlebih dahulu akan diberikan edukasi mengenai pengelolaan keuangan keluarga khususnya asuransi.

Editor : Akbar

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Calya Termurah Dijual Cuma Segini, Cocok Buat Libur Natal dan Tahun Baru 2025

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa