Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Lihat! Ini Video Proses Pembuatan Helm MotoGP Khusus Valentino Rossi

Akbar - Selasa, 12 Desember 2017 | 12:31 WIB
Proses pembuatan helm MotoGP Rossi
AGV
Proses pembuatan helm MotoGP Rossi

GridOto.com  - Perangkat terpenting yang harus dikenakan seorang pembalap motor adalah helm guna meningkatkan keselamatannya ketika memacu motor di lintasan balap.

Namun, helm untuk ajang balap tentu berbeda dengan yang digunakan untuk keperluan harian.

Bukan hanya bahan, proses produksinya pun ternyata juga berbeda jika diamati lebih detail.

Salah satu pabrikan helm dunia AGV baru-baru ini merilis video mengenai detail pembuatan helm milik Valentino Rossi.

Banyak tahapan yang harus dilalui Rossi selama proses produksi helm.

Serangkaian tes dilakukan oleh AGV secara detail, mulai dari pengukuran kepala menggunakan alat khusus hingga peletakan busa yang disesuaikan dengan ukuran kepala.

Beberapa titik yang dianggap rentan saat terjadi kecelakaan juga mendapat perlindungan lebih.

(BACA JUGA: Pemutihan Pajak Kendaraan Antre Panjang. Masih Ada yang Belum Tahu)

Bukan hanya itu, peletakan visor atau kaca helm juga mendapat perhatian khusus dari AGV.

Produsen helm Italia ini bahkan juga mengukur dari tingkat penglihatan bagi para pebalap serta jarak pandang saat melakukan balapan.

Editor : Akbar

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa