Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Uji Coba Tol Soroja, Presiden Jokowi Pakai Bus Persib Bandung

Dio Dananjaya - Senin, 4 Desember 2017 | 16:30 WIB
Jokowi dijadwalkan menaiki bus Persib Bandung saat uji coba Tol Soroja
Arief / Persib.co.id
Jokowi dijadwalkan menaiki bus Persib Bandung saat uji coba Tol Soroja

GridOto.com - Hari ini Presiden Jokowi dijadwalkan menguji coba Tol Soroja (Soreang - Pasir Koja) (4/12).

Menariknya, ia tak menggunakan mobil kepresidenan.

Juga jip off-road seperti saat peresmian Tol Becakayu (Bekasi - Cakung - Kampung Melayu).

Tapi Jokowi malah pilih naik bus milik tim Persib Bandung.

Rencananya, Jokowi menaiki bus dalam agenda uji jalan Tol Soroja hingga Bandara Husein Sastranegara.

(BACA JUGA: Biaya Restorasi Mobil Yang Dipakai Jokowi Resmikan Tol Becakayu Setara Harga Xpander)

Yuniadi, Sekretaris Persib, ikut menanggapi pilihan Jokowi memakai bus Persib Bandung.

"Luar biasa, ini merupakan satu kehormatan bagi tim Persib," ujarnya seperti dilansir situs resmi Persib Bandung (4/12).

"Sekelas Bapak Presiden mau bergabung dan naik bus Persib bersama para pemain, sekali lagi kita tim merasa terhormat atas kehadiran beliau," tambah Yuniadi.

Bahkan pihak Staf Kepresidenan meminta perwakilan pemain Persib agar ikut dalam bus tersebut.

Staf yang ikut dalam rombongan Jokowi itu di antaranya manajer H. Umuh Muchtar, dan beberapa pemain Persib.

Seperti M. Natshir, Imam Arief Fadhilah, Jajang Sukmara, Henhen Herdiana, Tantan, Wildansyah, Gian Zola dan kapten Atep.

Editor : Iday

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Kondensor Bocor Bikin AC Mobil Tidak Dingin, Penyebabnya Bisa Sepele

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa