Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pemakai Honda CBR Series Diadu Balap di Sentul Besar

Reyhan Firdaus - Sabtu, 2 Desember 2017 | 12:25 WIB
Salah satu tim peserta Indonesia CBR Race Day 2017
Aziz Majiid Jauhari
Salah satu tim peserta Indonesia CBR Race Day 2017

GridOto.com – Indonesia CBR Race Day 2017 event balap khusus antar komunitas dan pengguna Honda CBR di Indonesia.

Event ini digagas Asosiasi Honda CBR (AHC) yang membawahi komunitas atau club para pemilik Honda CBR di Indonesia.

Acara ini kerjasama antara PT Astra Honda Motor (AHM) dengan dua main dealer, PT Wahana Makmur Sejati (WMS), main dealer Honda untuk wilayah Jakarta-Tangerang dan PT Daya Adicipta Motora (DAM), main dealer Honda Jawa Barat.

Suasana starting grid Indonesia CBR Day 2017
Aziz Majiid Jauhari
Suasana starting grid Indonesia CBR Day 2017

Di Indonesia CBR Race Day 2017 ini balapan dibagi menjadi dua kategori, yaitu kelas komunitas dan non-komunitas.

Agar sportif, peserta dibagi beberapa kelas seperti Kelas 150 cc Pemula Komunitas A (Advance), Kelas 250 cc Pemula Komunitas B (Middle) dan Kelas 250cc Pemula Non Komunitas B (basic).

(BACA JUGA: Indonesia CBR Race Day 2017 Resmi Digelar, Sirkuit Sentul Penuh CBR!)

Pembagiannya catatan waktu saat kualifikasi pembalap, jadi terukur bagaimana performa pembalap dan motornya sesuai kelasnya.

Membuat banyak tuner Honda CBR seperti BMS (Bangky Motor Sport), R59 Racing dan Abbyss Workshop menurunkan CBR garapannya masing-masing.

CBR150R dari tim CRD Jogja
Aziz Majiid Jauhari
CBR150R dari tim CRD Jogja

Editor : Niko Fiandri

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Terawat Sampai Dilelang, Selama Ini Mobil dan Motor Sitaan KPK Menginap di Rupbasan Dewi Sartika

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa