Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Nissan Luncurkan Enam Mobil Bertema Star Wars di LA Auto Show 2017. Ini Foto-Fotonya Sob!

Pilot - Kamis, 30 November 2017 | 13:30 WIB
Weiss/New Atlas

GridOto.com - Nissan berkolaborasi dengan Lucasfilm yang memproduksi film legendaris Star Wars : The Last Jedi, meluncurkan 6 mobil bertema film Star Wars episode terbaru itu di gelaran Los Angeles Auto Show (1-10 Desember 2017).

Enam kendaraan produk Nissan yang dimodifikasi adalah Rogue, Rogue Sport, Altima dan Maxima.

Semua mengalami perubahan pada cat, bentuk luar hingga interior. Pokoknya dibuat bernuansa Star Wars.

(BACA JUGA : Nissan Skyline GT-R R32 Kamu Rusak? Tenang, Ada Nismo Heritage Program)

"Kami kembali tahun ini berkolaborasi dengan Lucasfilm dan para seniman di Industrial Light & Magic untuk menciptakan kendaraan konsep yang menakjubkan ini di beberapa model terlaris kami," kata Jeremy Tucker, Vice President, Marketing Communications & Media, Nissan North America, Inc. Seperti dikutip dari newatlas.com.

Setiap kendaraan dikembangkan dan dirancang oleh seniman di markas Lucasfilm.

Ada tim yang membuat rancangan, meracik warna, tekstur dan grafis.

(BACA JUGA : Pesaing Honda CR-V & Nissan X-Trail Ini Akan Diluncurkan Tahun Depan)

Semua dirancang agar sesuai dengan karakter kendaraan yang ada di film Star Wars: The Last Jedi. Sayangnya produk ini tidak untuk dijual. Hanya dipajang saja.

Sementara film Stra Wars : The Last Jedi akan ditayangkan serentak di bioskop  pada tanggal 15 Desember 2017 nanti.

Editor : Pilot
Sumber : Newatlas.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Begini Cara Mudah Bikin Motor Tahan Karat di Musim Hujan, Gampang Banget

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa