GridOto.com - New Ninja 250 yang baru saja dirilis oleh Kawasaki, terlihat punya desain yang cukup sporty dengan desainnya yang mirip moge.
Namun jika diperhatikan, sasis dari sang fairing bike tersebut tidak terlihat lantaran tertutup oleh body-nya.
Hal ini berbeda dengan desain yang dianut CBR250RR, di mana bentuk sasisnya lebih terekspos.
(BACA JUGA : Ini Yang Membedakan New Ninja 250 Dengan Motor Fairing Zaman Now)
Jadi seperti apakah sebenarnya desain sasis yang digunakan oleh New Ninja 250?
Kawasaki, seperti dikutip dari motorplus.com, menyebutkan bahwa sasis yang diusung oleh New Ninja 250 ini bertipe Twin Spar Frame.
(BACA JUGA : Foto Kawasaki W175 Dibanjiri Komentar, Netizen Kasih Apresiasi)
Pemilihan desain sasis tipe ini, menurut Kawasaki adalah untuk membuat handling New Ninja 250 lebih lincah.
Hal tersebut lantaran selain karena bobotnya yang ringan, juga membuat motor menjadi lebih kompak.
Selain itu, bobot sasis yang ringan juga bisa bermanfaat untuk membuat konsumsi bahan bakar menjadi lebih efisien.
Editor | : | Iday |
Sumber | : | Motorplus.gridoto.com |
KOMENTAR