Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mercedes AMG GT R Berkelir Oranye dan Turbocharge Stage 2, Makin Kencang!

Hikmawan M Firdaus - Minggu, 19 November 2017 | 07:48 WIB
Mercedes AMG GT R berkelir oranye pakai turbocharge stage 2
BY CRISTIAN GNATICOV
Mercedes AMG GT R berkelir oranye pakai turbocharge stage 2

GridOto.comMercedes-AMG GT R mulai dikenal berkat promosi dari Mercedes yang mengusung tema 'The Beast of the Green Hell' dengan performa yang mengesankan.

Renntech, tuning asal Florida, Amerika ini membuat versi lain dari “The Beast of the Green Hell” dengan mengusung nama “Orange Beast”.

Nama Orange diambil dari kelir mobil yang diselimuti warna oranye terang, yang tampak mencolok dari kejauhan, dan Beast berasal dari upgrade performanya.

Mercedes AMG GT R berkelir oranye tampak samping
BY CRISTIAN GNATICOV
Mercedes AMG GT R berkelir oranye tampak samping

Mercedes-AMG GT R ini menggunakan pelek hitam ukuran 19 inci di depan dan belakang 20 inci serta ban OEM Michelin Cup Sport 2.

(BACA JUGA: Brabus 900, Ketika Mercedes-Benz S-Class Dicangkok Mesin AMG S65 Jadi Mewah dan Bertenaga!)

Dengan mesin V8 3.900 cc Rentech memberikan upgrade yang mampu mengahasilkan tenaga lebih dari versi standar.

Tampilan belakang Mercedes AMG GT R pakai turbocharge stage 2
BY CRISTIAN GNATICOV
Tampilan belakang Mercedes AMG GT R pakai turbocharge stage 2

Renntech mebeberikan sentuhan dengan adaptor BOV, filter udara aliran tinggi, upgrade ECU, dan turbocharger Stage II.

Dengan upgrade demikian sekarang mobil ini mempunyai tenaga 761 dk dan torsi 857 Nm, dari sebelumnya 577 dk dan torsi 700 Nm.

Renntech mengklaim bahwa 'Orange Beast' menempuh 0-100 km/jam hanya dalam waktu 3,0 detik, dari sebelumnya 3,6 detik dengan kecepatan maksimal 219 km/jam.

Gimana sob menurut kalian?

Editor : Fendi
Sumber : Carscoops,Mercedes-Benz

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Ternyata Begini Cara Bedain Angin Biasa dengan Nitrogen, Gampang Banget

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa