GridOto.com – Salah satu pembalap senior, Felipe Massa hari Sabtu (4/11/2017) memutuskan pensiun dari balap F1 akhir musim ini.
Felipe Massa memulai karier balap F1 sejak tahun 2002 bersama tim Sauber hingga 2005.
Kemudian di Ferrari mulai 2006 sampai 2013.
Terakhir balapan untuk tim Williams dari 2014 sampai sekarang.
(BACA JUGA: Pembalap F1 Tim Williams, Felipe Massa Akan Pensiun. Kali Ini Serius, Tidak Seperti Tahun Lalu!)
Dalam rentang waktu 15 tahun, Felipe Massa sudah terdaftar sebagai starter sebanyak 270 kali (267 kali start) sampai GP F1 Meksiko.
Musim ini menyisakan dua balapan, artinya total startnya di balap F1 menjadi 269 kali.
Ini rekor tersendiri buat pembalap berusia 36 tahun kelahiran Sao Paulo, Brasil.
Dalam sejarah balap F1, ia tercatat menduduki peringkat 6 daftar pembalap yang melakukan start.
(BACA JUGA: Felipe Massa Pensiun dari Balap F1, Ini Calon Penggantinya di Tim Williams Tahun Depan)
Di antara pembalap yang masih aktif, Massa urutan ketiga di belakang Fernando Alonso dan Kimi Raikkonen.
Posisi Massa ini akan bertahan lama, mengingat pembalap lain yang masih aktif saat ini, belum masuk peringkat 10 besar.
Daftar Total Start Sampai Akhir Musim 2017
1. Rubens Barrichello (masa balapan 1993–2011) 322
2. Michael Schumacher (1991–2006, 2010–2012) 306
3. Jenson Button (2000–2017) 306
4. Fernando Alonso (2001, 2003–2017) 291
5. Kimi Räikkönen (2001–2009, 2012–2017) 271
6. Felipe Massa (2002, 2004–2017) 269
7. Riccardo Patrese (1977–1993) 256
8. Jarno Trulli (1997–2011) 252
9. David Coulthard (1994–2008) 246
10. Giancarlo Fisichella (1996–2009) 229
*huruf tebal menandakan pembalap yang masih aktif sampai akhir 2017
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | wikipedia.org |
KOMENTAR