GridOto.com—Tripmeter dan odometer merupakan alat pengukur jarak perjalanan pada kendaraan.
Namun, hanya tripmeter saja yang bisa direset atau angkanya kembali di posisi nol.
Tripmeter merupakan pengukur jarak dari suatu tempat ke tempat yang lain.
Nah, mobil yang dilengkapi tripmeter biasanya punya dua buah tripmeter, yakni trip A dan trip B.
“Untuk mengatur posisi tripmeter ke posisi nol, dengan menekan kenop pada speedometer,” tutur Taqwa Surya Swasono, Tuner Garden Speed di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan.
(BACA JUGA: Bedah Fitur yang Ada di Setir Mobil Modern, Banyak Banget Fungsinya Bro)
Caranya, cukup menekan dan tahan beberapa saat kenop tersebut, hingga tripmeter kembali nol.
“Apabila Anda hanya menekan saja tanpa menahannya, tripmeter akan berubah dari trip A ke trip B atau sebaliknya,” imbuh Taqwa.
Tripmeter A dan B ini bisa dimanfaatkan untuk mengukur jarak dua rute yang berbeda.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR