Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Duduk di Jok Belakang Mercedes-Benz S 450 L Bisa Berselonjor Dengan Nyaman

Aries Aditya Putra - Selasa, 31 Oktober 2017 | 20:41 WIB
Penumpang bisa relaksasi di jok belakang Mercedes-Benz S 450 L
Rianto Prasetyo
Penumpang bisa relaksasi di jok belakang Mercedes-Benz S 450 L

GridOto.com - Fitur baru yang juga disematkan pada Mercedes-Benz S 450 L yakni jok belakang yang bisa dioptimalkan sudut rebahnya.

Ini membuat penumpang bisa berselonjor dengan sangat nyaman.

Sayangnya, fitur ini hanya tersedia untuk penumpang yang duduk di jok belakang kiri karena di sisi kanan berada tepat di belakang supir.

Hanya dengan menekan sebuah tombol yang ada di panel pintu, jok secara otomatis akan menjadi lebih rebah ditambah sanggahan kaki yang membuat posisi kaki bisa rileks.

Waktunya pun tidak terlalu lama, sekitar 10-15 detik dari posisi jok normal hingga posisi berbaring. 

Cukup tekan tombol agar posisi bangku bisa direbahkan
Rianto Prasetyo
Cukup tekan tombol agar posisi bangku bisa direbahkan

Selain posisi rileks, Anda juga akan dimanjakan sandara kepala yang nyaman layaknya bantal berlapis material kulit Nappa.

Bahkan, Anda juga akan dimanjakan rear seat entertainment system melalui layar berukuran 10,2 inci.

Layar ini sudah mendukung DVD Blu-Ray serta TV digital yang sudah kompatibel dengan DVB-T2, sehingga bisa menangkap siaran TV digital di Indonesia.

Sayangnya, mobil seharga Rp 2,349 miliar (off the road) ini baru akan dikirim tahun depan sekitar bulan Februari.

Editor : Trybowo Laksono

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa