Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Marc Marquez dan Jorge Lorenzo Main Bulutangkis, Siapa Yang Bakal Jadi Pemenangnya?

Rezki Alif Pambudi - Selasa, 24 Oktober 2017 | 20:38 WIB
Jorge Lorenzo dan Marc Marquez akan bermain bulutangkis menjelang MotoGP Malaysia 2017
https://www.instagram.com/sepangcircuit/
Jorge Lorenzo dan Marc Marquez akan bermain bulutangkis menjelang MotoGP Malaysia 2017

GridOto.com - Sebelum MotoGP Malaysia tanggal 27-29 Oktober 2017, ada event menarik yang diselenggarakan di Malaysia.

Event ini melibatkan dua pembalap asal negeri Matador.

Peraih juara dunia MotoGP dua musim terakhir, Jorge Lorenzo dan Marc Marquez akan bertanding bulutangkis di pre-event MotoGP Malaysia 2017.

Kedua pembalap akan dipasangkan dengan legenda bulutangkis negeri jiran, Yap Kim Hock dan Rashid Sidek.

Peraih Olimpiade Atlanta 1996, Yap Kim Hock dipasangkan dengan Jorge Lorenzo.

(BACA JUGA:5 Skenario Marc Marquez Kunci Gelar Juara MotoGP 2017 di Sepang, Nomor 4 Bakal di Luar Dugaan)

Sedangkan Marc Marquez berpasangan dengan mantan pelatih timnas bulutangkis Malaysia, Rashid Sidek.

Pertandingan eksebisi ini akan diselenggarakan di Velodrom Nasional Malaysia pada hari Rabu 25 Oktober 2017 pukul 12.00 WIB.

Informasi ini diunggah di akun Instagram @sepangcircuit.

Acara ini gratis dan terbuka untuk masyarakat sekitar yang ingin menonton.

Berikut postingannya :

(KLIK: Jorge Lorenzo dan Marc Marquez akan bermain bulu tangkis di pre-event MotoGP Malaysia)

 

 Artikel ini sudah tayang di Bolasport.com dengan judul Bagaimana Jadinya jika Marc Marquez dan Jorge Lorenzo Bermain Bulu Tangkis

Editor : Hendra
Sumber : Instagram

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Rayakan Ultah ke-13, Altis Indonesia Community Gelar Grand Touring ke Baturraden

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa