GridOto.com - Dalam rupa Mitsubishi Fuso Canter, mushola Al Hijrah memang selalu berpindah tempat.
Modifikasi yang dilakukan pun terbilang anti-mainstream untuk ukuran Mitsubishi Fuso Canter.
Pasalnya, mayoritas memodifikasinya menjadi food truck dan truk toilet sedangkan truk ini dijadikan mushola.
Untuk kelengkapan beribadah juga tak tanggung-tanggung, mulai dari atap kubah kecil, pengeras suara untuk adzan, bodi samping kiri-kanan yang dapat dijadikan lantai tambahan, karpet serta keran wudhu.
(BACA JUGA: Hari Ini Kementerian Keuangan Akan Lelang Mobil Mewah Impor Secara Online)
Bahkan disiapkan pula mesin yang menjadi sumber tenaga pengeras suara dan pemompa air wudhu.
Disediakan pula tangga agar mempermudah jamaah naik ke box truk.
Dan sebagai sentuhan akhir, ditempeli sticker hampir di seluruh bodi truk sebagai pembentuk identitas mushola agar lebih jelas terlihat orang-orang.
Mushola ini hadir dan memfasilitasi orang-orang yang ingin sholat saat berkunjung ke event Jakarta Custom Culture 2017 tanggal 21 dan 22 Oktober 2017.
Editor | : | Niko Fiandri |
KOMENTAR