GridOto.com - Skuad Yamaha Tech3 sedang pusing sejak MotoGP Jepang lalu (15/10/2017).
Pada MotoGP Jepang lalu pembalap mereka Jonas Folger harus absen karena terkena virus padahal saat itu Folger sudah berada di Jepang.
Folger pun terpaksa dipulangkan ke Jerman untuk pengobatan.
Posisinya di GP Jepang digantikan oleh Kohta Nozane.
Sedangkan di MotoGP Australia pekan ini, 20-22 Oktober 2017, posisi Jonas Folger digantikan oleh Broc Parkes.
Folger telah diperiksa di Munich dan didiagnosis menderita mononucleosis, penyakit yang pernah juga menyerangnya 2012 lalu.
(BACA JUGA: Sempat Jatuh, Maverick Vinales Tercepat Ke-5 Latihan Bebas Kedua MotoGP Australia)
"Pada Sabtu (21/10/2017) kami akan mendapat semua hasilnya," kata bos tim Yamaha Tech3, Herve Poncharal dilansir eurosport.co.uk.
Herve juga menjelaskan bahwa Folger harus istirahat dan tidak bisa menjalankan latihan sedikit pun.
Selain itu, Folger hampir dipastikan tidak bisa membalap sampai akhir musim.
"Masalahnya masa pemulihannya memakan tiga bulan, untuk siap di Valencia hampir tidak akan mungkin," imbuhnya.
Poncharal juga merasa tim sedikit kesulitan karena masalah ini.
"Rumit untuk memiliki pembalap baru tiap balapan, tapi begitulah adanya," tuntasnya.
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | eurosport.co.uk |
KOMENTAR