GridOto.com – Bukan ini bukan Mad Max, Mazda Miata ini adalah ciptaan rumah modifikasi dan legal untuk digunakan di jalanan Amerika Serikat.
Mobil itu dibangun oleh Redditor dan tampil perdana di sebuah acara Cars & Coffee di Minneapolis dengan basis Mazda Miata.
Tampang Miata ini terlihat seperti berasal dari planet misterius.
Di depan, pemiliknya telah melepas bumper dan memasang sebuah bull bar berukuran besar dan membuat mobil berkesan tangguh.
(BACA JUGA : Produsen Mobil Mazda Siapkan Amunisi Tangguh di Gelaran Tokyo Motor Show 2017)
Dengan tema Mad Max, lampu depan telah diganti menggunakan LED panjang yang tersembunyi di balik bull bar.
Tambahannya ada juga LED tambahan di sisi kanan dan kiri Mazda Miata berkelir hitam dof ini.
Ubahan lain pada sportscar dua pintu ini ialah pemasangan satu set pelek berukuran besar dan ban off-road hingga membuat ground clearencenya jauh lebih tinggi.
Nah, kalau Miata yang punya nama lain MX-5 dikenal dengan handlingnya yang tajam, bagaimana dengan MX-5 versi offroad ini ya?
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Carscoops |
KOMENTAR