GridOto.com - Sejak diluncurkan pada GIIAS bulan Agustus 2017, lebih dari 23.000 Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) untuk Mitsubishi Xpander sampai saat ini.
Sebanyak 5.000 SPK diperoleh hanya pada saat event GIIAS berlangsung.
Mitsubishi sendiri mampu memproduksi 160.000 kendaraan setiap tahunnya di Indonesia namun target penjualan Xpander dipatok 60 ribu unit setahun.
Jadi kalau sudah dipesan 23 ribu unit, sudah mendekati separuhnya target Xpander setahun.
Bisa kipas-kipas karena sudah hampir setengah target penjualan.
Tidak hanya untuk pasar Indonesia, pihak Mitsubishi juga akan mengekspor Xpander ke negara-negara lain.
Hal tersebut menjadikan Xpander menjadi kendaraan Mitsubishi pertama yang akan diekspor dari Indonesia pada awal tahun 2018
"Xpander merupakan MPV generasi terbaru, berbeda dari model lain di kelasnya," ujar Trevor Mann, Chief Operating Officer Mitsubishi Motors Corporation dalam Xpander Rollout Ceremony di Cikarang, Jabar (3/10)
Editor | : | Iday |
KOMENTAR