GridOto.com – Apa sih yang harus dirasakan saat membesut KTM Duke 390?
Kami sudah mencobanya beberapa hari, dan ternyata jauh berbeda dari versi 250 cc-nya meski punya desain yang sangat mirip.
Dorongan tenaga dari mesin satu silinder DOHC 4 klep 373,2 cc-nya memang bikin kaget.
Mesin ini diklaim KTM mampu menghasilkan tenaga maksimal 42,85 dk di 9.000 rpm dan torsi maksimal 37 Nm di 7.000 rpm.
Saat memutar selongsong gas sedikit saja, yang terasa justru gejala ‘brebet’.
Seperti ada torsi besar yang ingin meledak tapi masih tertahan pada motor seharga Rp 99 juta on the road Jakarta ini.
Karena penasaran, pelintir gas secara cepat dan seketika Duke 390 merespon dengan sangat sigap.
Untuk membuatnya wheelie gampang saja, tahan gas di kisaran 9.000 rpm lalu lepas kopling dengan cepat sambil menambah gas.
Tak perlu bantuan tangan untuk mengangkat setang, roda depan sudah lepas dari aspal dengan sendirinya.
Asyik banget!
Bayangkan, respon ini bersanding dengan bobot ringannya yang hanya 163 kg.
Sebagai pembanding, Kawasaki Ninja 250 saja yang hanya menghasilkan tenaga 32 dk, bobotnya mencapai 172 kg.
Oiya, respon putaran gas yang sudah throttle by wire ini juga tanpa jeda, responsif dan ringan.
Tapi untuk yang mengharapkan kenyamanan, sensasi ‘brebet’ di putaran gas awal memang agak mengganggu.
Solusinya, kalau mau nyaman posisikan putaran mesin di rpm rendah pada gigi tinggi.
Handling Ala Supermoto!
Kesenangan ini dipadu dengan riding position dan handling ala supermoto.
Sudut rake tegak, wheelbase hanya 1.357 mm, setang lebar dengan jarak yang dekat ke badan membuatnya begitu lincah dalam bermanuver.
Didukung pula dengan suspensi upside down berdiameter 43 mm lansiran WP.
Redaman suspensi terbalik ini cukup smooth dan stabil di meski menikung kencang.
Namun saat hard braking langsung menukik karena distribusi bobot motor dan rider memang terfokus di depan.
Sayang, tabung suspensi depan yang besar membuat sudut belok setang jadi dikorbankan.
Agak kesulitan saat harus berputar balik di jalanan yang relatif sempit.
Sedang yang belakang agak keras saat melintasi jalan bergelombang atau rusak.
Tak perlu khawatir soal pengereman, karena cakram 320 mm dengan kaliper 4 piston lansiran Bybre bekerja sangat baik.
Rasanya sanggup memuaskan adrenalin pengendara agresif yang butuh motor tak terlalu besar untuk harian.
Data Spesifikasi KTM Duke 390:
Tipe mesin: 4 langkah 1 silinder DOHC 4 klep berpendingin cairan
Bore x stroke: 89 x 60 mm
Kapasitas: 373,2 cc
Rasio kompresi: 12,9:1
Tenaga maksimal: 42,9 dk (32 kW)/9.000 rpm
Torsi maksimal: 37 Nm/7.000 rpm
Transmisi: 6 speed
EMS: Bosch
Suspensi depan: upside down 43 mm
Suspensi belakang: monosok
Ban depan: 110/70R17
Ban belakang: 150/60R17
Rem depan: cakram 320 mm kaliper 4 piston
Rem belakang: cakram 230 mm kaliper 1 piston
P x L x T: 2.002 x 873 x 1.274 mm
Bobot basah: 163 kg
Tinggi jok: 830 mm
Jarak terendah: 185 mm
Jarak sumbu roda: 1.357±15,5 mm
Kapasitas tangki: 13,5 liter