GridOto.com – Rumah modifikasi asal Jerman B&B tuner menggarap VW Scirocco TSI hingga performa mesinnya meningkat drastis.
Mobil ini standarnya dilengkapi mesin 2000 cc turbocharged bertenaga 150 dk dan torsi maksimal sebesar 280 Nm.
Dengan modifikasi mesin, B&B mampu menaikan tenaga Scirocco ini menyentuh 227 dk dan torsi membengkak hingga 432 Nm.
Performa baru ini bahkan cukup setara untuk head to head dengan Audi TTS yang bertenaga 305 dk.
Dilansir dari laman Carscoops.com belum ada hasil pasti dari B&B terkait akselerasi mobil tersebut.
Prediksinya, Scirocco ini bisa melampaui versi TS standar untuk menuntaskan 0-100 km/jam dalam waktu 7 detik.
Meski hal ini masih jauh modifikasi Honda Civic type R yang bisa mengunci 0-100 km/jam hanya dalam 5,5 detik.