Valentino Rossi Bisa Finish di Posisi 5 MotoGP Aragon dengan Kaki Cedera, Bagaimana Ngeremnya?

Rezki Alif Pambudi - Senin, 2 Oktober 2017 | 21:36 WIB

Valentino Rossi saat menikung (Rezki Alif Pambudi - )

GridOto.com - Valentino Rossi mengalami cedera kaki sebelum balapan di sirkuit Aragon pekan lalu.

Dia sempat diragukan tampil karena cedera itu.

Pembalap 38 tahun itu malah menampik semua keraguan dengan performa mengesankan dengan finish di posisi kelima.

Tidak banyak orang memahami detail bagaimana Rossi menggunakan rem, sementara kaki kanannya sedang cedera.

BACA JUGA: 6 Fakta Denis Kancil, Pembalap Drag Race Muda Yang Meninggal. Nomor 4 Jarang Diketahui Orang

Rossi menggunakan rem jempol pada saat di Aragon kemarin.

Motomazine
Rem Jempol Valentino Rossi

Penggunaan rem ini sudah pernah dilakukan sebelumnya jika pembalap mengalami masalah seperti yang dialami Rossi ini.

Rem model ini adalah produksi Brembo yang dinamakan "Brembo thumb pump".

Rem ini dioperasikan hanya dengan menggunakan jari jempol.