Ganti Filter Bensin Innova di Bengkel Resmi, Siapkan Uang Segini Dapat Ori

M. Adam Samudra - Rabu, 4 Desember 2024 | 14:05 WIB

Filter bensin dengan endapan abu-abu yang dibongkar mekanik bengkel resmi Toyota di Jakarta (M. Adam Samudra - )

GridOto.com - Bagi pengguna Toyota Innova sepertinya harus lebih teliti melihat kondisi filter bensin.

Pada umumnya filter bensin merupakan indikator penggunaan BBM berkualitas buruk.

Masalah filter bensin, yang lokasinya berdekatan fuel pump, sempat ramai diperbincangkan di media sosial lantaran viral video bernarasi mobil rusak diduga usai menggunakan BBM.

Untuk mengantisipasi masalah serupa, sebaiknya pemilik maupun pengguna roda empat lebih peduli terhadap kondisi filter bensin Innova.

Salah satu upayanya yaitu memahami interval penggantian komponen.

Nah, bagi sobat GridOto yang berencana mengganti filter bensin Toyota Innova harus tahu dulu nih harganya.

"Untuk harga filter bensin Toyota Kijang Innova itu Rp 700.000," papar Wahono, Kepala Bengkel Auto2000 Jatiasih kepada GridOto.com, Rabu (4/12/2024).

Jika dilansir dari laman resmi Toyota, filter bensin memiliki peran krusial dalam mencegah kotoran masuk ke saluran bahan bakar.

Pasalnya, kotoran yang tidak tersaring dapat menyebabkan berbagai masalah, mulai dari performa mesin menurun hingga kerusakan serius pada injektor dan ruang bakar.

Baca Juga: Bengkel Resmi Toyota Lain Juga Temukan Kasus Endapan Misterius di Filter Bensin

Seperti komponen lain pada kendaraan, filter bensin Innova memiliki masa pakai tertentu dan harus diganti secara berkala sesuai dengan rekomendasi pabrikan.