GridOto.com - Viral seorang pria muda terekam kamera melakukan aksi jahatnya di lahan parkir cafe.
Yap, bagaimana tidak ia datang jalan kaki, pulang dari kafe menggondol Honda CRF 150.
Lokasinya di kafe Kilat Kuphi, Jalan Karya Kasih, Medan Johor.
Dalam rekaman, pria itu nampak beraksi seorang diri memakai jaket hoodie berpenutup kepala, celana pendek dan sendal.
Terlihat, ia berjalan santai sambil mengisap rokok dari tangan kanannya seolah-olah bukan pencuri.
Setibanya di parkiran motor, ia langsung mendatangi Honda CRF incarannya dan memasukkan benda ke rumah kunci.
Setelah berhasil dihidupkan, ia langsung membawa motor tersebut seperti tanpa rasa takut.
Baca Juga: Pengakuan Maling Spesialis Motor Trail, Beraksi Karena Hal Ini
Informasi yang didapat, aksi pencurian motor trail jenis Honda CRF BK 540 AKW terjadi pada Sabtu 30 November lalu sekitar pukul 17:10 WIB.
Pemilik motor, FFD saat itu datang ke kafe dari rumahnya hendak menjumpai rekannya.