Update Harga BBM Shell Per 1 Desember 2024, Banyak yang Naik

Hendra - Minggu, 1 Desember 2024 | 05:56 WIB

Update harga BBM Shell Per 1 November 2024, banyak yang naik nih. (Hendra - )

GridOto.com - Update harga BBM Shell Per 1 Desember 2024, banyak yang naik nih.

Harga BBM Shell di Indonesia per 1 Desember 2024 mengalami perubahan.

Hal ini terungkap dari pantauan GridOto.com di situs resmi Shell di Indonesia pada Mnggu, 1 Desember 2024 jam 05.50 wib.

Dwi Wahyu R./GridOto.com
Ilustrasi SPBU Shell di Bekasi

Harga BBM Shell Super di wilayah Jakarta, Banten, Jawa Barat, dan Jawa Timur memang masih tetap dibanding bulan lalu, yaitu 12.290/liter.

Untuk Shell V-Power di wilayah yang sama sekarang dijual Rp 13.340  per liter dari sebelumnya Rp 13.310/liter, naik Rp 30/liter dibanding bulan sebelumnya.

Lalu Shell V-Power Diesel dipasarkan dengan harga Rp 13.900 per liter dari sebelumnya Rp 13.510/liter, naik Rp 390/liter.

Kalau Shell V-Power Nitro+ sekarang dijual Rp 13.570 per liter dari sebelumnya 13.540/liter, naik Rp 30/liter.

Dwi Wahyu R./GridOto.com
Ilustrasi SPBU Shell

Terakhir, Shell Diesel Extra yang hanya dipasarkan di Jawa Timur dijual Rp 13.610 per liter dari sebelumnya Rp 13.170/liter, naik Rp 440/liter.

Baca Juga: Update Harga BBM Per 1 Desember 2024 Pertamina, Pertamax Tetap, Non Subsidi Lainnya Naik

Keterangan: