GridOto.com - Hujan yang terus mengguyur beberapa wilayah di Indonesia mengakibatkan banjir di beberapa titik.
Salah satunya terjadi di Tangerang, banten yang mana air luapan dari air kali Ledug membuat tanggul jebol.
Ini membuat perumahan sekitar tanggul terendam banjir.
Tak hanya itu, beberapa mobil yang melintas pun tak berkutik karena banjir yang cukup tinggi.
Nah perlu dicatat, kerusakan pada mobil yang terendam banjir adalah elektrikalnya.
Untuk mengatasi hal itu, biasanya pemilik mencabut aki supaya sistem kelistrikan tidak semakin parah.
Apakah hal ini ada gunanya?
Suryadi, Service Manager bengkel resmi Astrido Toyota Pondok Indah, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan ternyata membenarkan hal ini.
Ia menjelaskan jika cabut aki disarankan untuk mencegah kerusakan kelistrikan secara permanen saat mobil terendam banjir.
"Jika banjirnya merendam setengah ban lebih dan mobil sulit dievakuasi sebaiknya pertolongan pertamanya cabut aki," saran Suryadi dikutip GridOto.