Segini Biaya Ganti Pompa Bensin Daihatsu Ayla Rusak di Bengkel Resmi

Rudy Hansend - Senin, 25 November 2024 | 15:45 WIB

Harga pompa bensin Daihatsu Ayla (Rudy Hansend - )


GridOto.com - Ngeri, segini total biaya ganti komponen yang rusak akibat pakai bahan bakar minyak (BBM) bensin jelek.

Sebelumnya beredar sebuah video di pesan whatsapp mengenai rusaknya filter dan pompa bensin mobil Daihatsu.

Dalam tayangan itu, disebutkan kerusakan parah ini akibat penggunaan bahan bakar minyak.

Disebutkan pula lokasi kejadian berada di Dealer Astra Daihatsu Cibinong beralamat di Jl. Raya Jakarta Bogor, KM. 43, Jawa Barat.

"Ni.. filter bensinnya sampai hancur yaa... sampai berlumut," sebut seorang wanita di tayangan video itu. 
Ia melanjutkan seluruh bahan bakar minyak (BBM) yang ada di tangki harus dikuras semuanya.

Baca Juga: Pertamina Gercep Investigasi Kasus Filter Bensin Kotor Gandeng LAPI ITB 

Oki Sulistio, Workshop Head Tunas Daihatsu, Matraman Jakarta Timur saat dihubungi GridOto.com, menjabarkan estimasi biaya kerusakan komponen sparepart pompa bensin Daihatsu Ayla Rp 1.030.000 full set.

"Harga tersebut belum termasuk jasa bongkar pasang, itu baru harga sparepartnya aja" ucap Oki Sulistio.

Proses pengerjaannya harus turunkan dulu tangkinya, lepas pompa bensin dan dikuras bensin yang ada di tangki Daihatsu Aylanya.