GridOto.com - Hyundai Tucson resmi mengaspal di Indonesia (21/11/2024).
Hyundai Tucson generasi keempat dijual di Indonesia dalam dua pilihan varian.
Antara lain varian Hyundai Tucson Internal Combustion Engine (bensin) dengan harga Rp 632.000.000 dan varian Hyundai Tucson Turbo Hybrid dengan harga Rp 743.000.000 (OTR Jakarta).
Tucson bensin menggunakan mesin Smartstream G2.0 MPi 1.999 cc 4 silinder bertenaga 153 dk/6.200 rpm dan torsi 192 Nm/4.000 rpm.
Sementara Tucson Turbo Hybrid mesinnya pakai Smartstream 1.6T-GDi HEV 1.598 cc 4 silinder segaris turbo plus satu motor listrik dengan tenaga kombinasi 231 dk/5.600 rpm dan torsi 367 Nm/1.000-4.000 rpm.
Baca Juga: Intip Spesifikasi Hyundai Tucson Terbaru yang Dijual di Indonesia
Dari sisi eksterior tidak ada perbedaan signifikan antara dua varian ini.
Pada sisi eksterior sama-sama menggunakan bahasa desain 'Parametric Dynamics' dengan lampu depan di area bemper, LED DRL tersusun menyatu dengan panel gril, dan lampu belakang full LED dengan desain taring serta emblem logo yang dibuat hitam.
Yang membedakan hanya ukuran pelek, dimana Tucson bensin pakai ukuran 18 inci dan Tucson hybrid pelek 19 inci.
Masuk ke interior, perbedaan yang paling terlihat ada bagian konsol tengah.
Tucson bensin masih mempertahankan tuas transmisi mekanikal pada konsol tengah.
Sementara Tucson hybrid mengusung desain konsol tengah floating karena tuas transmisinya jenis Column-type Shift by Wire (SBW) diposisikan di kolom setir di bawah tuas pengoperasian lampu.
Baca Juga: Terungkap, Harga Hyundai Tucson yang Baru Meluncur di Indonesia
Perbedaan lain ada di fitur yang tidak begitu banyak.
Tucson hybrid sudah punya pengaturan jok elektris 8 arah dengan memory seat serta heated & ventilated, mode berkendara My Drive dengan Baby Mode, serta motor listrik e-Dynamic Drive dan e-Comfort Drive.
Bedanya di Tucson bensin jok pengaturan elektris 8 arah tanpa memory seat serta tidak ada fitur-fitur yang disebutkan di atas.
Selebihnya, mulai dari panel instrumen dan layar head unit Panoramic Curved Display masing-masing layar berukuran 12,3 inci, panoramic sunroof, jok kulit, speaker audio Bose, Hyundai SmartSense, sampai ke pengaturan AC dual zone sudah ada menjadi standar di kedua varian Hyundai Tucson ini.