Bisa Tidur Nyenyak, Jenis Kompon Ini yang Dipakai Ban Bawaan Motor

Isal - Senin, 18 November 2024 | 13:30 WIB

Ban bawaan motor dari pabrik pakai kompon apa ? (Isal - )

GridOto.com - Bikin penasaran, ban bawaan motor, atau ban yang dipakai motor saat keluar pabrik itu menggunakan jenis kompon apa?

Soalnya, jika diperhatikan ban bawaan motor umumnya lebih awet dari ban aftermarket.

Kalau dinilai dari bantingannya, benarkah ban bawaan motor berkompon keras?

Menurut Jimmy Handoyo, Technical Service Department Head PT Suryaraya Ruberrindo Industries (SRI), bilang kalau kompon ban bawaan motor termasuk ke dalam jenis medium.

Baca Juga: Jorge Martin Juara MotoGP 2024, Ulangi Sejarah Langka Valentino Rossi

"FDR punya tipe yang berkompon regular," buka Jimmy yang pabriknya memproduksi ban FDR dan Federal.

"Tipe regular ini komponnya mirip dengan ban bawaan motor Honda," tambahnya saat ditemui beberapa waktu yang lalu (10/24).

Sekadar informasi, PT SRI juga produksi ban bawaan motor Honda dengan merek Federal.

"Paling yang membedekan hanya pattern dan ukurannya tergantung permintaan dari AHM," kata Jimmy.

Isal/GridOto.com
Ban motor termasuk ke dalam jenis kompon medium

Baca Juga: Klasemen Akhir MotoGP 2024, Segini Jarak Poin Martin dan Bagnaia

Sebenarnya ban dengan kompon reguler mempunyai kelebihan yaitu lebih awet.

"Tapi grip dan traksinya ke jalan tidak sebaik soft compound," tuturnya saat ditemui di ICE BSD City, Tangerang Selatan, Banten.

Ternyata ban bawaan motor termasuk ke dalam kompon medium atau reguler.

Pantas awet, karena sekarang banyak ban aftermarket yang ditawarkan dipasaran sudah pakai kompon soft dan medium yang lebih cepat habis.