GridOto.com - MotoGP Barcelona 2024 resmi menjadi momentum terakhir tim Repsol Honda di kejuaraan dunia Grand Prix balap motor.
Mulai MotoGP 2025 mendatang, logo Repsol dengan warna oranye yang khas dipastikan takkan ada lagi di bodi motor Honda RC213V.
Kerja sama antara Repsol dan Honda tak bisa disangkal, adalah duet sponsor dan tim balap terbaik dan tersukses dalam sejarah MotoGP.
Keduanya meraih kesuksesan besar sejak periode 1990-an, dengan melahirkan banyak bintang yang namanya melegenda di MotoGP.
Sebut saja Mick Doohan, Alex Criville, Valentino Rossi, Nicky Hayden Dani Pedrosa, Casey Stoner, hingga tentu saja Marc Marquez.
Musim 2024 tepat 30 tahun kerja sama antara raksasa motor asal Jepang dan raksasa minyak asal Spanyol tersebut.
Hubungan keduanya secara unik tidak dimulai di kelas premier, yakni dengan lahirnya tim Repsol Honda yang dibela oleh Carlos Cardus hingga musim 1993 di kelas 250 cc.
Pada tahun 1994, Repsol melangkah ke kelas utama dengan menjadi sponsor untuk Juan Lopez Mella, pembalap privateer Yamaha asal Spanyol yang cukup terkenal pada saat itu.
Setahun berselang, brand minyak asal Spanyol itu kemudian menjadi sponsor utama Honda, yang saat itu sedang dominan di kelas utama Grand Prix.
Baca Juga: Sudah Siap Mengaspal, Motor Baru Marc Marquez Dibikin Lebih Agresif
Repsol melanjutkan nama-nama beken yang pernah mendukung Honda, seperti Lucky Strike, Rothmans, dan beberapa mitra lainnya.
Repsol Honda mulai meraih kesuksesan besar di kelas GP500 pada akhir 1990-an berkat pembalap seperti Mick Doohan dan Alex Criville.
Kemudian pada awal milenium, Valentino Rossi bergabung dengan tim Nastro Azzurro Honda di kelas utama dan langsung finis sebagai runner-up di belakang Kenny Roberts Jr.
Pada musim berikutnya, meskipun masih dengan Nastro Azzurro Honda, Rossi sebenarnya diam-diam sudah disponsori oleh Repsol.
Kemudian 2002 Rossi berhasil meraih kesuksesan bersama Repsol Honda selama dua musim sebelum memutuskan untuk pindah ke Yamaha.
Repsol Honda kembali mencapai puncak kejayaan pada 2006 ketika Nicky Hayden berhasil mengalahkan Rossi dan merebut gelar juara dunia.
Setelah lima tahun tanpa gelar dan hanya menyaksikan Rossi dan Jorge Lorenzo mendominasi MotoGP, Repsol Honda kembali ke jalur kejayaan berkat Casey Stoner.
Setelah Stoner pensiun, Honda sempat khawatir kehilangan momentum untuk terus kompetitif di MotoGP.
Sampai akhirnya anak ajaib bernama Marc Marquez hadir, kemudian menggantikan Stoner dan berhasil meraih enam gelar juara dunia hingga 2019.
Selama 30 tahun, total kolaborasi Honda dan Repsol telah menghasilkan 15 titel juara, 183 kemenangan dan 455 podium.