Baru Tahu, Ternyata Yamaha Aerox Ada Versi 2-Tak, Tampilan Bikin Ngiler

Panji Nugraha - Sabtu, 16 November 2024 | 09:00 WIB

Yamaha Aerox R berkapasitas 50 cc 2 tak (Panji Nugraha - )

GridOto.com - Mungkin sebagian tahunya cuma ada Yamaha Aerox 125 dan Yamaha Aerox 155 saja dengan mesin 4 tak, tentu enggak!

Biar lebih tahu, Yamaha Aerox juga punya versi dua tak yang bisa jadi bikin ngiler, yaitu Yamaha Aerox R!

Tentu saja bikin ngiler penikmat dua tak alias 2 stroke lovers! Yups karena Yamaha Aerox ini dibekali mesin dua langkah dengan transmisi matic tentunya.

Aerox R ini dijejalkan mesin 2 tak berkapasitas 50 cc dengan pendingin radiator, mesin ini diklaim mampu memuntahkan power 3,25 hp/6.750 rpm dan torsi 3,52 Nm/6.500 rpm.

yamaha-motor.eu
Yamaha Aerox R memiliki desain sporty dengan menguatkan tema sport scooter

Dikutip dari website yamaha-motor.eu, motor ini memiliki postur 1.870 mm x 705 mm x 1.155 mm (P x L x T).

Meskipun begitu, tampilannya juga bikin ngiler karena memiliki desain yang ekstraordinary dengan mengusung nuansa sport scooter yang serba meruncing.

Seperti Yamaha Aerox 155, Aerox R ini juga memiliki dek yang enggak rata.

Bentuk jok mengusung desain model berundak khas motorsport yang membuatnya semakin gagah.

yamaha-motor.eu
Yamaha Aerox 50 memiliki desain jok khas motorsport dengan model berundak