Ini Penyebab Karet Wiper Mobil Nggak Awet, Bikin Sapuannya Nggak Maksimal

ARSN - Jumat, 15 November 2024 | 11:25 WIB

Penyebab umur karet wiper mobil bekas sebentar (Foto Ilustrasi) (ARSN - )

GridOto.com - Keawetan wiper di mobil bekas cukup penting untuk menjaga fungsinya ketika digunakan untuk menyeka air saat hujan.

Karet wiper mobil yang nggak awet bikin sapuannya nggak maksimal saat hujan deras.

Nah, ternyata Awet tidaknya wiper mobil bergantung dari bagaimana cara kita menggunakannya lho gaes.

Perlu kalian lihat dari jenis karet wiper yang digunakan.

"Kalau karet wiper rubber biasa umumnya bertahan 3 sampai 6 bulan," sebut Suhendra Hanafiah.

Suhendra Hanafiah ini adalah Brand Manager Hella dan PIAA Indonesia PT Sarana Berkat.

"Yang bahan silikon pemakaiannya bisa sampai 2 tahun," sambungnya.

Dok. OTOMOTIF
Ada hal yang bisa membuat karet wiper tidak awet

Dari masa pemakaian tersebut, karet wiper bisa jauh lebih rendah dari usianya.

Seperti karet wiper yang jarang dibersihkan selama penggunaan.