GridOto.com - Pasar Vespa matik makin ramai di tahun depan.
Bagaimana tidak, pabrikan asal Italia yakni Piaggio akan merilis motor barunya dengan mesin gemuk.
Yap, model tersebut adalah Vespa GTS terbaru yang akan dipamerkan di EICMA 2024 di Milan, Italia.
Menariknya, mesin pada vespa satu ini diupgrade 11 persen lebih bertenaga ketimbang model sebelumnya.
Dengan bertambahnya stroke dari 63 mm jadi 70 mm, kapasitas mesin terbaru naik dari 278 cc jadi 310 cc.
Tak hanya itu, mesin single silinder berpendingin cairan itu mendapat upgrade komponen sebanyak 70%.
Seperti upgrade injektor, kemiringan silinder, sistem start, desain bak mesin yang secara signifikan mengurangi kebisingan mekanis hingga v-belt CVT baru.
Baca Juga: Suzuki Luncurkan Motor Baru Mirip Vespa, Desain Retro Harga Rp 21 Jutaan
Alhasil dengan upgrade tersebut, kini tenaga mesin tersebut bisa tembus 25 dk.