GridOto.com - Pria bernama Setio Utomo (26) mengalami musibah besar saat melakukan perjalanan.
Yamaha V-Ixion yang ditungganginya justru berubah wujud menjadi sisa kerangka di jalan.
Seluruh cover bodi, jok, hingga area stang lenyap dikunyah si jago merah.
Api muncul ketika Setio baru menstater mesin setelah berhenti untuk melihat handphone.
Lokasi terbakarnya V-Ixion bernopol K 5503 RN tersebut di jalan raya Trucuk, desa Sumberrejo, Trucuk, kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur, (4/11/24) siang.
Kapolsek Trucuk, AKP Achmad Nurul Hidayat membenarkan peristiwa apes dialami Setio Utomo warga Desa Ngujuran, Kecamatan Bancar, Kabupaten Tuban, Jatim tersebut.
"Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 11.15 WIB," ujar Dayat sapaan akbrab Kapolsek, (4/11/24) dikutip dari TribunJatim.com.
Baca Juga: Jadi Teka-teki, Motor Bebek 2-Tak Yamaha Terbakar Misterius di Teras Rumah
Berdasarkan keterangan yang didapat, kata Dayat, terbakarnya Yamaha V-Ixion itu bermula ketika Setio Utomo mengendarai motor tersebut.
Sesampainya di TKP, Setio Utomo berhenti. "Di TKP, dia berhenti dan mematikan mesin motornya karena ingin melihat HP-nya," jelasnya.
Usai mengecek HP -nya, lanjut Dayat, Setio Utomo menyalakan motornya lagi karena hendak melanjutkan perjalanan.
Nahas, saat distarter, muncul api dari bagian mesin yang cepat merambat ke atas.
"Api di bagian mesin itu kemudian merambat ke tanki yang berisi bahan bakar. Motornya pun terbakar," jelasnya.
Saat motornya mulai terbakar, Setio Utomo kemudian loncat dari motornya dan pasrah.
Beberapa warga yang melihat, lalu membantu dan ada juga melapor ke Polsek Trucuk.
Baca Juga: Ada Percikan Api di Tangki, Pemilik Yamaha R15 Selamat dari Amukan Si Jago Merah
"Dapat laporan itu, kami datang dan memadamkan motor itu bersama warga. Sekitar satu jam baru padam," imbuhnya.
Lebih lanjut, Dayat mengemukakan, tidak ada korban luka apalagi jiwa dalam peristiwa kebakaran motor yang dikendarai Setio Utomo itu.
Hanya saja, Setio Utomo rugi sekitar Rp 15 juta.
"Adapun, penyebab motor terbakar itu diduga dipicu adanya korsleting di bagian kelistrikan motor," pungkasnya.